Sabtu, 27 Juni 2020

Mimpi Ketemu Amak Lagi

Mimpi amak ternyata masih hidup, gak meninggal
Aku sampai kaget pas lihat amak 😰😭

Ceritanya lagi di kampung. Kita sekeluarga lagi berkunjung ke rumah tetangga. Aku balik ke rumah karena bosan, dan mau main sepeda. Pas nyampe, kok pintu gak kekunci. Siapa yang ada di dalam ya, pas aku nyampe dapur eh ternyata ada Amak 😭. Kaget banget, terus nanya kok amak ada di sini. Selama ini amak kemana. Amak bilang "Amak di rumah si putri (Sepupuku). Waktu itu amak diajaknya ke rumahnya dan kebetulan anaknya rewel, jadi amak bantu jagain anaknya"

Aku utuslah anak tetangga buat manggil adikku, akhirnya keluargaku pulang semua ke rumah. Aku happy banget di sana. Abis itu amak minum kopi(?).

Cuma itu aja yang aku ingat. Duh, kangen amak 😭

Senin, 11 Mei 2020

Mimpi Dengan Amak

Tadi malam saya mimpi dengan alm. nenek saya yang saya panggil dengan sebutan amak. Biasanya saya kalo mimpi suka gak ingat kalau sudah bangun. Ini beda, secara garis besar mimpinya masih melekat di otak saya. Baiklah saya tuliskan saja di blog ini supaya nantinya tidak beneran lupa hehehe

Ceritanya saya dan sepupu saya diajak ke suatu tempat oleh amak. Saya tanya ke amak kita mau kemana, amak gak mau kasih tau. Sampe di tempat yang kami tuju amak belum juga mau bilang kita mau ngapain. Trus amak kayak terbaring di kasur di lantai gitu (ini kayaknya reka adegan waktu amak sakit menjelang amak meninggal😭 . Trus amaknya ngomong gak jelas gitu, terpatah-patah. Saya nangis 😭, eh ternyata amak habis itu baik-baik aja. Habis itu amak kasih tau, amak mau nyari sesuatu yang hilang. Terbuat dari tanduk kambing(?), sepanjang jari, warna biru(?), isinya kapur sirih(?). Kata amak itu bisa buat obat. Terus saya nanya kok ke sini. Trus amak bilangnya udah menelusuri tempat-tempat yang diduga tempat hilangnya si tanduk, dan hasilnya mengarah ke tempat kami berada. Trus saya jawab, gak di rumah kita, atau di rimbo (tanah ulayat kami). Kata amak "enggak, amak sudah tanya-tanya, di sini tempatnya"

Tapi sayangnya, mimpi saya berakhir sebelum kami sempat mencari benda tersebut. Jangankan menemukannya hehehe. Sudah setahun lebih sejak amak meninggalkan kami 😢 . Sekarang tiap lebaran gak ada lagi yang mau dituju. Gak ada lagi yang mau kasih nasihat 😢. Miss u amak, kita ketemu lagi di mimpi ya amak

Rabu, 15 Juni 2016

Review Album JKT48 - Mahagita

CD Album dan Music Card Mahagita
Album kedua JKT48 ini, dirilis pada tanggal 23 Maret 2016. Jika kita membeli album ini, maka kita akan mendapatkan tiket vote pemilihan member single ke-13 JKT48. Tapi voting sudah ditutup ya, dan single ke-13 sudah rilis :) . Nah pada foto di atas, selain terdapat cd album juga ada kartu ya. Itu adalah music card. Pada music card tersebut ada no seri yang bisa digunakan untuk mendownload beberapa lagu di album mahagita secara resmi. Music card dibeli terpisah ya :). Harga cd albumnya sendiri adalah Rp. 70.000 sedangkan music card harganya adalah Rp. 35.000. Karena saya membeli lewat fanbase, maka saya dapat potongan harga. Untuk cdnya saya hanya perlu membayar sebesar Rp.50.000 sedangkan music card seharga Rp.20.000. Pengurangan harga ini bukan tanpa syarat. Kartu voting yang terdapat pada album dan music card diambil oleh fanbase untuk mendukung oshi yang difavoritkan pada sousenkyo kali ini.
Kali ini saya akan mereview lagu-lagu yang terdapat pada album ini. Album ini terdiri dari 15 lagu. 2 diantaranya sama sekali baru, sedangkan yang lain merupakan single, lagu unit song setlist theater, dan lagu-lagu yang pernah dicover oleh JKT pada event-event tertentu, konser dll, tapi belum pernah masuk coupling song di single manapun. Menurut saya lagu pada album ini bagus-bagus, yuk kita lihat tracklistnya :)

1. Pesawat Kertas 365 hari ( 365 Nichi no Kamihikouki) (New)
Lagunya slow, kalau kata yang sudah mendengarkan versi AKB48 katanya lebih bagus yang akb punya karena katanya ada part solo sayanee di lagu ini. Sedangkan versi JKT48 tidak ada member yang bernyanyi solo di lagu ini. Karena saya belum mendengarkan versi akb48 maka saya tidak dalam posisi yang membandingkan kedua versi. Untuk versi jkt sendiri, vocalnya bagus. Lirik terjemahannya juga lumayan ok, bisa dimengerti. Liriknya menceritakan tentang kehidupan manusia yang diibaratkan seperti perjalanan pesawat kertas.
Hidup bagaikan pesawat kertas, terbang dan pergi membawa impian.
Sekuat tenaga dengan hembusan angin, terus melaju terbang
Jangan bandingkan jarak terbangnya, tapi bagaimana dan apa yang dilalui
Karena itulah satu hal yang penting slalu sesuai kata hati
2. Di bawah langit berwarna sakura (Sakurairo no Sora no Shita de) (New)
Masih lagu slow, awalnya saya kurang tertarik pada lagu ini. Tapi setelah diputar berulang kali baru deh lagu ini nyantol di telinga :) . Bercerita tentang perpisahan sekolah. Liriknya dalam lo :)

3. River (Single)
Kali ini lagunya ngebeat :D . Lagu yang memberikan semangat
Jangan alasan untuk diri sendiri
Jika tak dicoba tak akan tahu
Tiada jalan selain maju
Teruslah melangkah di jalan yang kau pilih
4. Fortune Cookie Yang Mencinta (Koi Suru Fortune Cookie) (Single)
Lagu JKT48 pertama yang rilisnya berbarengan dengan AKB48. Lagu tentang cinta. Iramanya ceria. Inti dari lagu ini jangan berputus asa kalau belum bertemu dengan jodoh. Siapa yang tahu apa yang akan terjadi di masa depan ;)

5. Refrain Penuh Harapan (Kibouteki Refrain) (single)
Single kemenangan jessica veranda pada sousenkyo jkt48 tahun 2015. Menurut saya translatenya agak kacau, jadi agak kurang bisa dimengerti ^^' . Awalnya ketika mendengarkan versi Akbnya saya kurang suka dengan lagu ini. Tetapi setelah dibawakan oleh jkt jadi suka dengan lagu ini :)
Suka sekali, suka sekali, suka sekali
Kutak bisa lihat yang lain selain kamu
Hanya dirimu, hanya dirimu, hanya dirimu
Yang di dalam hati yang tenang, terus mengguncang
Jangan gagal paham ya :D , googling saja lirik terjemahan yang lebih komplit :)

6. Maafkan Summer (Gomen ne, summer) (Coupling song)
Lagu ini juga terdapat pada album pertama JKT48. Saya tidak mengerti mengapa lagu ini kembali dimasukkan pada album kedua. Tapi lagunya lumayan bagus, walaupun liriknya sedikit kurang bisa dimengerti
Maafkan summer, menyilaukan. Saat tatap wajahmu, dari samping
Dalam hatiku ingin, menyentuhmu lembut, keisenganku saja
Maafkan summer, cinta ini. Meskipun hanya teman, terasa sedih
Hanya angin laut yang sejak dari dulu, bertiup menujumu
Maafkan summer
Aslinya ini lagu dari SKE48. Bercerita tentang seseorang yang tidak bisa mengungkapkan cintanya pada orang yang disukainya :)

7. Kelinci Pertama (First Rabbit) (Coupling song)
Merupakan coupling song dari single Fortune Cookie. Lagunya juga lagu yang memberikan semangat
Aku tidak takut pada luka dan sakit. Apapun yang terjadi, kutakkan gentar
Pergi untuk mencari, impian milikku. Meskipun ada yang menghalangi untuk sampai ke tujuan
Setiap terluka, jadi makin dewasa. Air mata mengalir, dada terasa sakit
Meski begitu kutetap takkan menyerah. Ayo jadi kelinci yang pertama
8. Jejak Awan Pesawat (Hikoukigumo) (Setlist Song)
Lagu ini dibawakan oleh team J pada setlist perdana mereka Aturan Anti Cinta. Lagunya bagus, tentang lagu perpisahan tapi dibawakan dengan nuansa ceria

9. Gadis Remaja (Shoujotachi Yo) (Coupling Song)
Merupakan coupling song yang terdapat pada single Flying Get. Lagunya bagus, bercerita tentang kehidupan dan impian yang ingin diwujudkan member di JKT48. Serta bagaimana mereka tidak menyerah untuk meraih mimpi tersebut
Gadis remaja jangan pernah engkau menyerah
Singkirkalah segala kesedihan di hati
Berlarilah, sekuat tenaga
 10. Hari Pertama (Shonichi) (Setlist Song)
Lagu dari setlist Pajama Drive. Setlist ini pada dulunya dibawakan oleh Traine gen 1, 2, dan 3 JKT48 sebagai waiting stage. Pajama Drive merupakan setlist original pertama milik Team B AKB48. Setelah pada dua setlist sebelumnya mereka membawakan setlist milik team A dan K. Saya lebih suka shonichi versi team b ini dibandingkan versi jktnya. Karena lebih dapat feelnya menurut saya versi original team b. Impian mereka punya setlist sendiri akhirnya terwujud.
Sudah pasti aku tidak mau kalah dari kakak kelasku
Kami ingin buat show diri kami sendiri
Team B banget itu liriknya :D . Segi vocal juga saya lebih suka versi team b dibandingkan jkt48 :)

11. Only Today (Cover Song)
Lagu ini pertama kali dibawakan oleh team J kalau tidak salah pada event "Mulai Sekarang Sungguh-sungguh" . Lagunya bagus loh. Bikin terngiang-ngiang terus di telinga. Bercerita tentang seseorang cewek yang tidak tahu kalau cowok yang dia taksir itu ternyata adalah pacar temannya sendiri :D
Walau kutahu s’karang kamu pacarnya dia
Maafkan aku telah mengajak kamu kesini
Kamu cukup menemani saja
Disampingku menjadi orang terdekat
Sama s’perti dahulu
Tanpa berubah
 12. 1!2!3!4! YOROSHIKU! (Coupling Song)
Lagu milik team K3 merupakan coupling song dari single Yuuhi Wo Miteiruka. Saya berpikir mengapa bukan lagu Selamanya Pressure saja yang masuk album ini. Soalnya saya lebih suka lagu yang itu. Lagu ini mungkin dipilih karena merupakan lagu yang semangat dan ceria sekali.

13. Alasanku Maybe (Iiwake Maybe) (Coupling Song)
Coupling song dari single Papan Penanda Isi Hati. Pada saat itu dibawakan oleh trainee gen 3. Sekarang dibawakan kembali oleh team T dengan Haruka sebagai center. Bisa didengar suara lucu khas orang jepang di lagu ini :D . Lagunya bagus, saya suka :D . Juga merupakan lagu tentang seseorang yang tidak berani mengungkapkan perasaannya pada orang yang disukainya
Maybe maybe tak berani untuk hal itu. Walau mirip dengan probably tetapi hal yang lebih pasti
Maybe maybe tak berani untuk hal itu. Tetap seperti ini tak berbalas pun tak apa... Alasanku maybe
Walau cinta terasa sedih tak bisa berbuat apapun
Walau cinta terasa sedih akupun merasa sakit
14. Lap Time Gadis Remaja (Seishun No Lap Time) (Cover Song)
Kalau tidak salah dibawakan oleh trainee generasi 3 (atau saat itu sudah menjadi team t saya lupa) pada event "Mulau Sekarang Sungguh-sungguh" . Lagunya bagus :D . Bercerita tentang cewek yang berlari untuk memenuhi janjinya untuk bertemu dengan pacarnya :D
Bukannya aku melupakan. Janji untuk bertemu kamu
Tapi aku jadi terlambat. Karena ada latihan basket
“Aku lagi ditunggu pacar nih". Tidak mungkin kan aku bilang seperti itu
Keluar sekolah lari sampai stasiun. Ahh, Sekuat tenaga
Laptime dimasa remajaku ini. Bagai sedang berlomba kehabisan nafas
Dan basah bermandikan keringat . Sedetik pun harus bisa lebih cepat
Alasan satu-satunya adalah karena Suka
15. Kebun Binatang Saat Hujan (Ame No Doubutsuen) (Setlist Song)
Lagu dari setlist K3 Seishun Girls. Pada tahun ini berhasil menjadi jawara Requst Hournya JKT48. Buat saya sih lagunya biasa saja. Karena ini lagu berada di tracklist terakhir, maka biasanya saya skip saja (maaf :D) . Lagu ini bercerita tentang sepasang kekasih yang memilih "dating" di kebun binatang saat hari hujan
Kebun binatang saat hujan memang sengaja kupilih
Kencan saat tak ada seorang pun
Oh sungguh terasa mewah seakan hanya dibuka tuk kita berdua
 Nah itu dia review singkat tentang lagu-lagu di album Mahagita ini. Semoga tertarik untuk membeli ya. Murmer kan, cuma Rp.70.000,- :)

Selasa, 14 Juni 2016

JKT48 - Questions Answered

Q : JKT48 itu Jakarta 48 ya?
A : Yup, tepat sekali

Q : JKT48 itu membernya ada 48 orang ya?
A : Jumlah member JKT48 itu fluktuatif. Member yang grad akan mengurangi jumlah member keseluruhan. Sebaliknya jika ada audisi pendaftaran member generasi sekian dan jika ada transfer member akb48 ke jkt48 maka akan menambah jumlah member JKT48. Saat tulisan ini diterbitkan, total ada 77 orang member JKT48 yang terdiri dari kandidat traine, traine, dan member team

Q : Kalau angka 48 di belakang nama JKT itu bukan jumlah member, terus apa dong?
A : JKT48 adalah sister grup dari AKB48. Untuk mencari tahu apa sebenarnya angka 48 ini, kita harus melihatnya dari sudut pandang AKB48. Angka 48 pada semua grup 48 Family melambangkan nama Bos besar manajemennya sendiri yaitu Shiba Kotaro. Dari marga "Shiba" inilah angka 48 berasal. Angka 4 dalam bahasa jepang disebut sebagai "Shi", sedangkan angka 8 disebut "Ba"

Q : Buset member JKT48 banyak amat ya, itu mau nyanyi apa tawuran?
A : Jumlah member yang banyak diperlukan oleh JKT48 maupun sister grup yang lainnya karena grup ini mempunyai konsep "idola yang bisa ditemui setiap hari" sehingga mereka memiliki teater dimana mereka tampil live setiap hari.Ada tiga team di JKT saat ini. Team J, team K3, dan team T. Masing-masing team memiliki setlist teater masing-masing. Setiap team ini secara bergantian tampil di teater JKT48 setiap harinya. Member traine diperlukan sebagai cadangan bila ada anggota team yang berhalangan hadir serta menjadi back dancer di setiap pertunjukan teater.

Q : Sebanyak itu membernya masuk tv semua tu?
A : Biasanya tidak, karena jika ada single baru yang dirilis maka member yang hadir pada acara promosi hanyalah member senbatsu single tersebut. Adakalanya seluruh member hadir pada suatu acara di salah satu stasiun TV. Misal pada saat acara ulang tahun suatu stasiun TV.

Q : Member senbatsu? Apaan tu?
A : Member senbatsu adalah member yang terpilih membawakan suatu single. Biasanya satu single dibawakan oleh 16 member. Pengecualian untuk single Yuuhi Wo Miteiruka yang dibawakan oleh 10 orang member.

Q : Gimana cara milih member senbatsunya?
A : Biasanya member senbatsu dipilih oleh manajemen. Pada single Yuuhi Wo Miteiruka member senbatsunya dipilih langsung oleh Yasushi Akimoto. Mulai tahun 2014, setiap sekali setahun diadakan pemilihan member senbatsu yang dipilih langsung oleh fans melalui sistem voting (sousenkyo). Di AKB sendiri dikenal sistem turnamen janken (suit) yang pada awalnya digunakan untuk memilih member senbatsu single. Hanya saja sistem janken ini sampai tulisan ini diterbitkan belum pernah digunakan oleh JKT

Q : Yasushi Akimoto? Siapa tu?
A : Total produser 48 grup. Kreator AKB48 beserta seluruh sister grupnya. Bahkan saat pembentukan generasi pertama JKT48, Yasushi Akimoto datang langsung ke Jakarta untuk mengaudisi calon member generasi pertama.

Q : Sekarang JKT48 udah berapa generasi?
A : Sampai tulisan ini diterbitkan, JKT48 sudah terdiri dari 5 generasi

Q : JKT48 itu plagiat grup Jepang ya?
A : Tidak. JKT48 adalah sister grup pertama AKB48 yang berada di luar Jepang

Q : Sebutin dong sister-sisternya
A : Di Jepang ada AKB48 ( Akihabara48) , SKE48 (Sakae48), NMB48 (Namba48), HKT48 (Hakata48), dan NGT48 (Niigata48). Di luar Jepang (overseas) ada SNH48 (Shanghai48), dan yang baru diumumkan pembentukannya adalah TPE48 (Taipei48) , BNK48 (Bangkok48) , dan MNL48 (Manila48)

bersambung